Selasa, 28 Maret 2017

Metode Penelitian



  • Bagaimana cara memperoleh pengetahuan yang tidak ilmiah dengan yang ilmiah
Pengetahuan ilmiah adalah pengetahuan yang bisa didapatkan dari hasil penelitian, observasi, maupun eksperimen, yang disusun dengan metode ilmiah sehingga menghasilkan teori-teori yang jelas dan dapat dipertanggung jawabkan. Sedangkan pengetahuan tidak ilmiah adalah pengetahuan yang bersifat subjektif, diperoleh dari prasangka-prasangka, pendapat, dan intuisi. Pengetahuan tidak ilmiah biasanya tidak didukung fakta umum.
Pengetahuan dapat dikatakan ilmiah jika memenuhi syarat sebagai berikut:
  1. Objektif, artinya sesuai objek, mengenai keadaan yang sebenarnya sesuai fakta yang ada, tanpa dipengaruhi oleh pendapat pribadi
  2. Sistematik, artinya tersusun dalam suatu sistem, satu hal saling berkaitan dan saling membutuhkan
  3. Berlaku untuk umum, artinya pengetahuan ilmiah tidak hanya untuk sang peneliti saja, tetapi juga diperuntukan masyarakat umum dan peneliti-peneliti lainnya
  4. Dapat dipertanggung jawabkan, artinya pengetahuan tersebut dapat dipertanggung jawabkan kebenarannya, dan jika diperoleh menggunakan eksperimen terhadap manusia, maka sang peneliti yang melakukan eksperimen harus bertanggung jawab kepada subjek eksperimen tersebut jika terjadi hal yang tidak di inginkan.
sedangkan pengetahuan non ilmiah bersifat:
  1. Persuasif, artinya mengajak agar pembaca mempercayainya, 
  2. Emotif, melibatkan perasaan kepada pembaca, 
  3. Deskriptif, bersifat menggambarkan apa adanya, menggunakan imajinasi dan subjektif (pendapat pribadi)
  • Langkah-langkah Operasional Metode Ilmiah
  1. Perumusan masalah, kita harus mencari dahulu masalah apa yang ingin di teliti dan dicari jalan pemecahan masalahnya. Berupa pertanyaan apa, mengapa, dan bagaimana. Contoh : Bagaimana cara petani padi mengatasi kekeringan pada saat musim kemarau
  2. Penyusunan hipotesis, hipotesis atau hipotesa adalah jawaban sementara yang bersifat praduga yang masih harus dicari solusi permasalahannya, yang didukung oleh pengetahuan yang ada
  3. Pengumpulan data, mencari dan mengumpulkan data-data yang relevan terhadap permasalahan tersebut, bisa berupa data kualitatif maupun kuantitatif
  4. Pengujian hipotesis, adalah pengumpulan fakta-fakta yang dapat mendukung hipotesis tersebut, Dapat diambil dari observasi atau eksperimen
  5. Penarikan kesimpulan,kesimpulan akan ditarik data-data yang diambil, dianalisis, dan diuji. Dan akan ditentukan hipotesis diterima atau ditolak. Hipotesis diterima bila fakta-fakta dan data yang ada sangat mendukung hipotesis, dan jika hipotesis ditolak berarti penelitian dianggap gagal.

  • Keunggulan dan Keterbatasan Metode Ilmiah
Keunggulan:
  1. Membenarkan hal yang dulunya dianggap salah dan menyalahkan hal yang dulunya dipercaya atau di anggap benar dengan adanya bukti-bukti
  2. Membuat kita tidak mudah percaya terhadap pendapat yang tidak didasari fakta dan bukti yang kuat
  3. Membuat kita optimis, bahwa pernyataan ilmiah kita adalah benar
  4. Membuat ktia tidak berpikir dengan prasangka, tetapi dengan terbuka dan objektif, menerima pendapat yang masuk dan diuji kembali kebenarannya
Keterbatasan:
  1. Metode ilmiah tidak dapat menyimpulkan sebuah nilai seni atau estetika
  2. Kesimpulan ilmiah dapat berubah sesuai perkembangan zaman

  • Peranan Metode Ilmiah dalam Perkembangan Ilmu Pengetahuan
Tentu peran metode ilmiah dalam perkembangan ilmu pengetahuan cukup besar. Karena dengan adanya metode ilmiah ini, ilmu pengetahuan yang diperoleh menjadi sangat teliti karena sudah diuji oleh peneliti dan dapat dipercaya kebenarannya dengan bukti-bukti dan fakta yang ada.

referensi :

  • http://bukudidik.blogspot.co.id/2016/05/pengetahuan-dan-penarikan-kesimpulan.html
  • http://esterpascalia97.blogspot.co.id/2016/03/pengetahuan-ilmiah-dan-non-ilmiah.html
  • http://sofyanida.blogspot.co.id/2014/08/pengetahuan-non-ilmiah.html

Rabu, 22 Maret 2017

Ilmu Alamiah Dasar

Pengertian ilmu alamiah dasar


Ilmu alamiah dasar atau IAD merupakan ilmu yang mempelajari segala ilmu pengetahuan yang mendasar dan alamiah(natural science).Ilmu pengetahuan seperti kimia, biologi, dan fisika merupakan bagian dari ilmu alamiah dasar. Ilmu alamiah dasar mengkaji suatu peristiwa yang terjadi secara alamiah dan scientific, seperti bagaimana bumi ini terbentuk(teori bigbang), bagaimana bumi dapat mengelilingi matahari, dan lain sebagainya. Tujuan mempelajari ilmu alamiah dasar adalah antara lain agar dapat mengerti gejala-gejala alam yang terjadi di sekitar kita secara ilmiah

Perkembangan alam pikiran manusia


Manusia memiliki rasa ingin tahu, yang membuat perkembangan alam pikiran mereka menjadi berkembang berkat rasa ingin tahu tersebut, orang yang memiliki pengetahuan yang besar juga pasti memiliki rasa ingin tahu yang tinggi, berasal dari rasa ingin tahu tersebut lah ia menjadi orang yang berpengetahuan yang luas.Cara orang dewasa mencari pengetahuan umumnya sangat dipengaruhi oleh pengembangan pengetahuan pada masa ana-anak

  1. Masa bayi (0-2 tahun), periode sensorimotorik. Pada periode ini perkembangan kecerdasan bayi sangat cepat
  2. Masa kanak-kanak (3-5 tahun), periode praoperasional dorongan keingintahuannya sangat besar. Sehingga banyak yang menyebutkan masa ini sebagai masa bertanya.
  3. Masa usia sekolah (6-12 tahun), periode operasional nyata, anak sangat aktif, ditandai dengan perkembangan fisik dan motorik yang baik. Merupakan "masa tenang", karena proses perkembangan emosional si anak telah mendapatkan kepuasan maksimal sesuai dengan kemampuan
  4. Masa remaja (12-20 tahun), periode operasional formal, merupakan masa pertentangan (konflik), baik dengan dirinya sendiri maupun dengan orang dewasa.
  5. Masa dewasa (>20 tahun), kemampuan individuuntuk berdiri sendiri, kemampuan individu untuk sendiri dan bertanggung jawab.
Lalu bagaimana manusia memuaskan diri dari rasa ingin tahunya?. Beberapa mungkin akan bertanya dengan orang lain, sebagian lagi akan mencari jawabannya sendiri, dan mungkin menjawab rasa ingin tahunya dengan 'dugaan' atau 'hayalan' belaka hanya untuk memuaskan rasa ingin tahunya. Rasa ingin tahu membuat alam pikiran dan penalaran manusia berkembang. Karna dari rasa ingin tahu itu lah, semua pengetahuan berasal. Contohnya ilmu pengetahuan alam, berasal dari rasa ingin tahu seseorang yang sedang duduk di bawah pohon kemudian melihat sebuah apel jatuh, yang kemudian muncul ilmu tentang gravitasi.

Mitos, penalaran, dan cara memperoleh pengetahuan


  • Perbedaan mitos, legenda, dan cerita rakyat


  1. Mitos (dalam bahasa yunani mythos dan belanda mite yang berarti cerita) adalah cerita yang mengisahkan tentang pahlawan-pahlawan, dewa-dewa, dan kisah supernatural yang terjadi pada masa lampau. Dan juga menceritakan tentang gejala-gejala alam yang dipercaya oleh sang pembuat cerita dan juga pengikut-pengikutnya(mitos dianggap suci atau sakral). Contoh mitos yang terkenal adalah mitos-mitos dari Yunani, seperti Hercules(atau Heracles) yang sampai dibuat film oleh disney (Hercules(1997)). Hercules merupakan setengah dewa(demigod) dari dewa zeus dan seorang manusia bernama alkmene, Hercules memiliki fisik yang sangat kuat yang dipercaya untuk melindungi rakyatnya dari serangan para monster.
  2. Legenda  adalah cerita tentang peristiwa-peristiwa yang dianggap benar-benar terjadi, dan juga cerita tentang pahlawan-pahlawan yang dianggap ada hubungannya dengan sejarah. Legenda tidak dianggap suci atau sakral(beda dengan mitos). Contoh legenda yang cukup terkenal adalah Legenda Raja Arthur (The Legends Of King Arthur), yang menceritakan tentang Raja dari Britania Raya(Great Britain) yang berlokasi di Camelot. Banyak diceritakan tentang perjuangan Raja Arthur dalam mempertahankan Camelot dan kisah-kisah heroiknya pada saat peperangan bersama para prajurit-prajuritnya (Knights). Raja Arthur mempunyai pedang legendaris bernama Excalibur, yang dipercaya hanya dia seorang yang dapat mencabut pedang tersebut dari sebuah batu. Perang terakhir yang dijalani raja arthur adalah perang Camlann, melawan seorang pengkhianat yaitu Sir Mordred, yang dibeberapa cerita dipercaya bahwa Sir Mordred adalah anak dari Raja Arthur. Sir Mordred kalah dan tewas dalam perang tersebut, dan hanya menyisakan Raja arthur dan dua knight nya yaitu Sir Bedivere dan Sir Lucan.
  3. Cerita Rakyat adalah cerita yang dipercaya di beberapa daerah dan diceritakan dari generasi ke generasi, cerita rakyat berupa cerita tentang budaya-budaya tertentu yang dapat berbau mistis maupun tidak. Biasanya cerita rakyat juga di ceritakan dalam bentuk cerpen (cerita pendek). Contoh cerita rakyat yang terkenal di indonesia antara lain adalah cerita bawang merah dan bawang putih, yang diceritakan sebagai anak tiri yang selalu di perintah oleh ibu tirinya dan saudari tirinya yaitu bawang merah ,suatu hari bawang putih sedang mencari baju ibu tirinya yang hanyut disungai, lalu menemukan sebuah rumah yang tinggal seorang nenek tua, nenek tersebut ternyata mempunyai baju milik ibu tiri bawang putih yang hanyut, namun si nenek meminta bawang putih untuk menemaninya selama seminggu dirumah tersebut jika ingin mengambil kembali baju yang hanyut itu. Bawang putih pun menemani nenek itu selama seminggu dan pada saat sudah seminggu, bawang putih diberi hadiah berupa labu, yang ketika dibuka oleh bawang putih terdapat banyak permata dan emas. Setelah mengetahui dari mana bawang putih mendapatkan labu tersebut, si ibu tiri dan bawang merah segera pergi ke rumah nenek tersebut dan menemaninya selama seminggu juga, tetapi hanya dengan bermalas-malasan, lantas pada saat diberikan labu dan dibuka oleh mereka, isinya bukan emas melainkan binatang-binatang buas seperti ular,kalajengjing dan lain-lain sehingga kedua orang tersebut tewas.
  • Bagaimana cara manusia memperoleh pengetahuan
Dalam memperoleh pengetahuan, sebelumnya manusia pasti merasa ingin tahu, pasti muncul-muncul pertanyaan-pertanyaan terlebih dahulu. Contohnya bayi sering kali memasukan sesuatu kemulutnya karena rasa ingin tahunya. Anak kecil juga sering bertanya seperti 'Apa itu?' 'bagaimana itu bisa terjadi?' atau 'kenapa bisa begitu?' . Setelah pertanyaan-pertanyaan tadi dijawab dan dibuktikan bahwa jawabannya benar, maka disitulah manusia memperoleh pengetahuan

  • Bagaiman manusia begitu mudah menerima mitos
Manusia mudah menerima mitos karena pada zaman dahulu belum banyaknya ilmu pengetahuan yang tersedia untuk menjawab-menjawab pertanyaan-pertanyaan yang sangat banyak. Maka manusia membuat sebuah penalaran atau jawaban yang sekiranya dianggap benar oleh mereka untuk memuaskan diri dari rasa ingin tahu. Dan juga karena keterbatasan indera manusia, yang tidak dapat menjelaskan atau merasakan suatu objek sampai sedetil-detilnya. Contohnya adalah manusia tidak dapat melihat suatu benda yang sangat kecil tanpa bantuan microskop


referensi : 
  • https://lianurbaiti.wordpress.com/2013/03/30/pengertian-dan-perbedaan-mitos-legenda-dan-cerita-rakyat/
  • http://www.kanalinfo.web.id/2015/03/pengertian-mitos.html
  • http://dongengceritarakyat.com/pengertian-cerita-rakyat-dan-3-contoh-cerpen-rakyat/
  • https://www.slideshare.net/nuradamy1/ilmu-alamiah-dasar-bab-2-alam-pikiran-manusia
  • http://tutariituantok.blogspot.co.id/2015/08/ilmu-alamiah-dasar.html
  • http://www.academia.edu/11406176/BAGAIMANA_CARA_MEMPEROLEH_ILMU_PENGETAHUAN
  • http://dolphidoldol.blogspot.co.id/2012/03/bagaimana-manusia-begitu-mudah-menerima.html






Mitos, penalaran, dan cara memperoleh pengetahuan



  • Perbedaan mitos, legenda, dan cerita rakyat


  1. Mitos (dalam bahasa yunani mythos dan belanda mite yang berarti cerita) adalah cerita yang mengisahkan tentang pahlawan-pahlawan, dewa-dewa, dan kisah supernatural yang terjadi pada masa lampau. Dan juga menceritakan tentang gejala-gejala alam yang dipercaya oleh sang pembuat cerita dan juga pengikut-pengikutnya(mitos dianggap suci atau sakral). Contoh mitos yang terkenal adalah mitos-mitos dari Yunani, seperti Hercules(atau Heracles) yang sampai dibuat film oleh disney (Hercules(1997)). Hercules merupakan setengah dewa(demigod) dari dewa zeus dan seorang manusia bernama alkmene, Hercules memiliki fisik yang sangat kuat yang dipercaya untuk melindungi rakyatnya dari serangan para monster.
  2. Legenda  adalah cerita tentang peristiwa-peristiwa yang dianggap benar-benar terjadi, dan juga cerita tentang pahlawan-pahlawan yang dianggap ada hubungannya dengan sejarah. Legenda tidak dianggap suci atau sakral(beda dengan mitos). Contoh legenda yang cukup terkenal adalah Legenda Raja Arthur (The Legends Of King Arthur), yang menceritakan tentang Raja dari Britania Raya(Great Britain) yang berlokasi di Camelot. Banyak diceritakan tentang perjuangan Raja Arthur dalam mempertahankan Camelot dan kisah-kisah heroiknya pada saat peperangan bersama para prajurit-prajuritnya (Knights). Raja Arthur mempunyai pedang legendaris bernama Excalibur, yang dipercaya hanya dia seorang yang dapat mencabut pedang tersebut dari sebuah batu. Perang terakhir yang dijalani raja arthur adalah perang Camlann, melawan seorang pengkhianat yaitu Sir Mordred, yang dibeberapa cerita dipercaya bahwa Sir Mordred adalah anak dari Raja Arthur. Sir Mordred kalah dan tewas dalam perang tersebut, dan hanya menyisakan Raja arthur dan dua knight nya yaitu Sir Bedivere dan Sir Lucan.
  3. Cerita Rakyat adalah cerita yang dipercaya di beberapa daerah dan diceritakan dari generasi ke generasi, cerita rakyat berupa cerita tentang budaya-budaya tertentu yang dapat berbau mistis maupun tidak. Biasanya cerita rakyat juga di ceritakan dalam bentuk cerpen (cerita pendek). Contoh cerita rakyat yang terkenal di indonesia antara lain adalah cerita bawang merah dan bawang putih, yang diceritakan sebagai anak tiri yang selalu di perintah oleh ibu tirinya dan saudari tirinya yaitu bawang merah ,suatu hari bawang putih sedang mencari baju ibu tirinya yang hanyut disungai, lalu menemukan sebuah rumah yang tinggal seorang nenek tua, nenek tersebut ternyata mempunyai baju milik ibu tiri bawang putih yang hanyut, namun si nenek meminta bawang putih untuk menemaninya selama seminggu dirumah tersebut jika ingin mengambil kembali baju yang hanyut itu. Bawang putih pun menemani nenek itu selama seminggu dan pada saat sudah seminggu, bawang putih diberi hadiah berupa labu, yang ketika dibuka oleh bawang putih terdapat banyak permata dan emas. Setelah mengetahui dari mana bawang putih mendapatkan labu tersebut, si ibu tiri dan bawang merah segera pergi ke rumah nenek tersebut dan menemaninya selama seminggu juga, tetapi hanya dengan bermalas-malasan, lantas pada saat diberikan labu dan dibuka oleh mereka, isinya bukan emas melainkan binatang-binatang buas seperti ular,kalajengjing dan lain-lain sehingga kedua orang tersebut tewas.
  • Bagaimana cara manusia memperoleh pengetahuan
Dalam memperoleh pengetahuan, sebelumnya manusia pasti merasa ingin tahu, pasti muncul-muncul pertanyaan-pertanyaan terlebih dahulu. Contohnya bayi sering kali memasukan sesuatu kemulutnya karena rasa ingin tahunya. Anak kecil juga sering bertanya seperti 'Apa itu?' 'bagaimana itu bisa terjadi?' atau 'kenapa bisa begitu?' . Setelah pertanyaan-pertanyaan tadi dijawab dan dibuktikan bahwa jawabannya benar, maka disitulah manusia memperoleh pengetahuan

  • Bagaiman manusia begitu mudah menerima mitos
Manusia mudah menerima mitos karena pada zaman dahulu belum banyaknya ilmu pengetahuan yang tersedia untuk menjawab-menjawab pertanyaan-pertanyaan yang sangat banyak. Maka manusia membuat sebuah penalaran atau jawaban yang sekiranya dianggap benar oleh mereka untuk memuaskan diri dari rasa ingin tahu. Dan juga karena keterbatasan indera manusia, yang tidak dapat menjelaskan atau merasakan suatu objek sampai sedetil-detilnya. Contohnya adalah manusia tidak dapat melihat suatu benda yang sangat kecil tanpa bantuan microskop

Perkembangan alam pikiran manusia


Manusia memiliki rasa ingin tahu, yang membuat perkembangan alam pikiran mereka menjadi berkembang berkat rasa ingin tahu tersebut, orang yang memiliki pengetahuan yang besar juga pasti memiliki rasa ingin tahu yang tinggi, berasal dari rasa ingin tahu tersebut lah ia menjadi orang yang berpengetahuan yang luas.Cara orang dewasa mencari pengetahuan umumnya sangat dipengaruhi oleh pengembangan pengetahuan pada masa ana-anak

  1. Masa bayi (0-2 tahun), periode sensorimotorik. Pada periode ini perkembangan kecerdasan bayi sangat cepat
  2. Masa kanak-kanak (3-5 tahun), periode praoperasional dorongan keingintahuannya sangat besar. Sehingga banyak yang menyebutkan masa ini sebagai masa bertanya.
  3. Masa usia sekolah (6-12 tahun), periode operasional nyata, anak sangat aktif, ditandai dengan perkembangan fisik dan motorik yang baik. Merupakan "masa tenang", karena proses perkembangan emosional si anak telah mendapatkan kepuasan maksimal sesuai dengan kemampuan
  4. Masa remaja (12-20 tahun), periode operasional formal, merupakan masa pertentangan (konflik), baik dengan dirinya sendiri maupun dengan orang dewasa.
  5. Masa dewasa (>20 tahun), kemampuan individuuntuk berdiri sendiri, kemampuan individu untuk sendiri dan bertanggung jawab.
Lalu bagaimana manusia memuaskan diri dari rasa ingin tahunya?. Beberapa mungkin akan bertanya dengan orang lain, sebagian lagi akan mencari jawabannya sendiri, dan mungkin menjawab rasa ingin tahunya dengan 'dugaan' atau 'hayalan' belaka hanya untuk memuaskan rasa ingin tahunya. Rasa ingin tahu membuat alam pikiran dan penalaran manusia berkembang. Karna dari rasa ingin tahu itu lah, semua pengetahuan berasal. Contohnya ilmu pengetahuan alam, berasal dari rasa ingin tahu seseorang yang sedang duduk di bawah pohon kemudian melihat sebuah apel jatuh, yang kemudian muncul ilmu tentang gravitasi. 




Selasa, 21 Maret 2017

Pengertian ilmu alamiah dasar


Ilmu alamiah dasar atau IAD merupakan ilmu yang mempelajari segala ilmu pengetahuan yang mendasar dan alamiah(natural science).Ilmu pengetahuan seperti kimia, biologi, dan fisika merupakan bagian dari ilmu alamiah dasar. Ilmu alamiah dasar mengkaji suatu peristiwa yang terjadi secara alamiah dan scientific, seperti bagaimana bumi ini terbentuk(teori bigbang), bagaimana bumi dapat mengelilingi matahari, dan lain sebagainya. Tujuan mempelajari ilmu alamiah dasar adalah antara lain agar dapat mengerti gejala-gejala alam yang terjadi di sekitar kita secara ilmiah

Share

Twitter Delicious Facebook Digg Stumbleupon Favorites More